Sabtu, 07 Januari 2012

Beralih ke Kondom Wanita!

Pernah mendengar kondom wanita? Ya! Biasanya yang memakai kondom adalah para pria kan, tapi ini lain. Kondom ini memang khusus dibuat untuk para wanita, namun fungsinya tetap sama, untuk mencegah kehamilan dan menghambat proses transfer penyakit ke dalam tubuh (termasuk virus HIV).

Kondom wanita ini dimasukkan ke dalam vagina dengan tangan. Untuk itu diperlukan pelumas di sini. Kemudian saat si dia 'siap', Mr. P dibimbing masuk ke dalam kondom perlahan, dan dipastikan kondom tidak tergeser atau lepas. Pelumas sangat penting di sini, karena kondom sulit masuk ke dalam jika tidak ada pelumas.

Kira-kira apakah yang harus Anda hindari saat menggunakan kondom wanita ini?

Don't!
  1. Memasukkan kondom tanpa menggunakan pelumas, ini akan menyebabkan vagina sakit dan mungkin terluka.
  2. Melanjutkan 'kegiatan walau kondom bergeser bahkan lepas. Jika saat Mr. P masuk, tiba-tiba kondom bergeser, sebaiknya Anda memasang kembali kondom tersebut. Atau jika ini terjadi di pertengahan 'kegiatan' Anda, kondom harus diganti dengan yang baru agar tidak terjadi kebocoran.
  3. Menggunakan kondom wanita dan pria bersamaan. Kondom terbuat dari bahan yang cukup tipis, sehingga jika digunakan bersamaan akan rusak dan robek.
  4. Menarik kondom secepatnya setelah orgasme. Kondom harus dikeluarkan perlahan, pertama-tama putar ujungnya, mampatkan (agar sperma tidak keluar dan jatuh ke dalam vagina). Kemudian tarik kondom keluar perlahan.
  5. Menggunakan kembali kondom bekas pakai. Sangat tidak aman jika kondom bekas pakai digunakan kembali. Ada kemungkinan sperma masih menempel dan ikut masuk jika kondom digunakan lagi. Atau lebih parahnya kuman-kuman juga ikut masuk, karena kondom sudah tidak higienis lagi.
Pada awalnya mungkin Anda merasa tidak nyaman, namun setelah beberapa kali mencoba Anda akan terbiasa. Kondom wanita ini akan membantu Anda mencegah kehamilan. Jika memang suami Anda tidak begitu nyaman menggunakan kondom, mungkin inisiatif Anda akan membantu hubungan Anda tetap nyaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar