Selasa, 31 Januari 2012

Stres 'Tendang' Mood Bercinta


"Mood dan gairah seksual adalah hal yang paling rapuh di dunia ini," demikian menurut Janice M. Epp, Phd, seorang profesor yang mendalami studi seksualitas di San Fransisco. Aktivitas yang terlalu berlebihan seringkali menimbulkan stres, urusan kerja, urusan rumah tangga atau soal anak-anak, benar-benar membuat Anda pusing. Akibat adanya stres itulah hubungan Anda dan pasangan menjadi kurang harmonis, kehilangan mood untuk bercinta adalah salah satu bentuk nyata bahwa stres mempengaruhi hubungan seksual Anda.

"Mood dan gairah seksual adalah hal yang paling rapuh di dunia ini," demikian menurut Janice M. Epp, Phd, seorang profesor yang mendalami studi seksualitas di San Fransisco. Dikatakan pula oleh Janice, bahwa kehidupan seks adalah sasaran utama mereka yang merasa tertekan oleh stres.

Bagaimana solusi mengatasinya, ya menekan stres tersebut, entah sekedar rileks dan menyiapkan waktu khusus untuk berlibur berdua atau makan malam romantis. Namun di samping itu ada beberapa hal lain yang dapat menekan stres Anda:

1. Hindari Kafein

Jika selama ini Anda berpikir minuman yang mengandung kafein akan menekan stres Anda, sebaiknya Anda menghentikannya. Dengan mengonsumsi segelas atau dua gelas minuman berkafein sebenarnya Anda meningkatkan stres Anda.

2. Stop minuman beralkohol

Mungkin minuman beralkohol dapat membantu Anda melepaskan stres, namun justru efeknya buruk untuk kehidupan seks Anda. Kandungan alkohol akan memindahkan aliran darah yang seharusnya mengalir pada alat genital Anda ke kulit Anda. Oleh sebab itu, Anda sulit 'naik', dan dia sulit untuk ereksi.

3. Ambil nafas dalam-dalam

Pengaturan nafas sangat penting untuk menekan stres. Dengan pengolahan nafas yang benar, maka mood untuk melakukan hubungan intim juga akan meningkat secara positif. Mungkin yoga dapat membantu Anda untuk melatih dan mengatur pernafasan Anda, kenapa Anda tak mencobanya?

4. Olahraga dan istirahat cukup

Jika tubuh Anda kurang bergerak dan olahraga, ada kemungkinan besar Anda susah untuk lubrikasi secara alami. Padahal lubrikasi ini sangat penting untuk menggapai 'tujuan' bersama. Namun Anda juga harus menyeimbangkan waktu istirahat Anda, karena tubuh yang terlalu lelah tak akan mampu mencapai orgasme. Yah walaupun orgasme bukan satu-satunya hal yang paling penting, namun setidaknya setiap pasangan menginginkannya.

5. Konsultasikan stres Anda dengan para ahli

Jika stres yang Anda alami sampai menyebabkan insomnia berkepanjangan segera hubungi dokter dan konsultasikan dengan mereka. Tanyakan pula efek dari obat-obatan yang disarankan dokter, karena cenderung obat-obatan kimia mempengaruhi mood hubungan seksual.

Jangan lupa bagikan artikel ini pada sahabat-sahabat Anda. Mereka mungkin membutuhkan informasi ini untuk memperbaiki hubungan seksual mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar